Kamis, 11 Juni 2009

Membuat ICS standart di Linux fedora 8.0

Membuat ICS standart di Linux fedora 8.0

Kali ini saya akan mengupas bagaimana caranya membuat ics di linux fedora 8.0 / mensharing internet ke computer client atau user dengan perantara computer bersistem operasi linux fedora 8
Langsung saja lebih baik dilakukan pada user root atau administrator linux :
Berikut kondisi computer saya
System operasi linux fedora 8
Mempunyai 2 lan card
Lan card pertama eth0
Ip address 192.168.0.100
Ip subnet mask 255.255.255.0
Ip gateway saya kosong kan
Ket: untuk lan card petama ini kabel hubungkan langsung ke switch/hub

Lan card kedua eth1
Ip address 192.168.1.5
Ip subnetmask 255.255.255.0
IP gateway 192.168.1.2 == >isinya merupaakn ip modem adsl anda


Karna dilinux standartnya kalau untuk 2 ip ( lancard 1 dan 2 pastilah hanya mempunyai 1 dns(daftar isiannya tetap 3) untuk 2 lan card)
Dns primary 192.168.1.2 => ip modem adsl anda
Dns secondary 202.134.0.155 => ip speedy
Dns thenary 202.134.2.5 => ip speedy

Nah sekarang topologi yg saya pakai:

Modem adsl = >Komputer (fedora 8.0) ======== > switch => client/user
Lan card2(eth1) lancard1(eth0)

Nah kemudian kalau sudah anda seting seperti saya diatas otomatis jika anda browsing pastilah sudah terkoneksi ke internet:

Kemudian mulai menseting:
Syarat awal sebelum seting pastikan computer fedora sudah bisa browsing / mengakses internet ,kemudian langkah selanjutnya
Langkah 1
-Buka terminal di linux
Cek iptables
Ketik:

service iptables status
jika informasi not running ada anda harus mengaktifkannya di menu service
atau diterminal ketik
service iptables start
chkconfig iptables on => untuk supaya iptables berjalan pada startup linux


kemudian setelah saya anggap bisa mengaktifkan iptables selanjutnya
dalam mode root masuk etc/sysctl.conf lalu ikuti gambar dibawah ini kemudian save.


Setelah di save lalu masuk ke terminal
Kemudian kita kan mengaktif kan nat dengan perintah masquerading yang fungsinya membuka port semua dan syarat perintah ini yaitu iptables pastikan sudah akti kemudian lanjutkan langkah berikut ini:
Ketik diterminal
==================================================
iptables -t nat -A POSTROUTING -o eth1 -j MASQUERADE
==================================================
lalu save iptablenya dengan mengetik
==================================================
service iptables save
===================================================

Fungsi nya command diatas eth1 adalah membuka nat pada lancard 2 yaitu eth1 yang sudah dijelaskan eth1 adalah lancard saya yang terhubung ke modem adsl speedy saya.







Kemudian untuk mengecek command untuk iptables saya mengetik perintah ini
==================================================
iptables -t nat -L POSTROUTING

==================================================
Lalu akan muncul seperti gambar dibawah ini:



Ya dari contoh diatas saya berhasil membuka nat dan hasilnya dapat dicek seperti cara diatas.


Langkah finising yaitu menseting secara manual komputer client
Ini contoh pengalamatan seting untuk satu komputer clent( client yg saya pakai windows untuk akses internet).

Ipaddress =>192.168.0.20 => merupakan contoh ip di jaringan lan anda
Subnetmask=>255.255.255.0
Gateway =>192.168.0.100 =>merupakan constant ip komputer fedora diatas td lancard1
Dns =>192.168.1.2 =>merupakan ip dns server yaitu komputer fedora tadi juga tetap harus disi dengan nomor ini.

Cukup sekian mengupas icsnya, hal yang perlu di perhatikan service iptables tadi, bilaman service iptables mati otomatis sharing internet akan terputus untuk itu pastikan service iptables bejalan terus dari startup komputer dan shutdown komputer,ya sy rasa sudah cukup jelas terima kasih atas perhatiannya mohon maaf bilamana tulisan yang kurang jelas atau salah ketik kritik dan saran ke ibaskorn@gmail.com , wasalam.